Selasa, 11 September 2012

MEMBENTUK CITRA DIRI ... (Bagus Banget Lho, Bacaan Bermutu Tinggi, Penting Dibaca!!) bag.1


Bismillahir-Rahmaanir-Rahim ... Citra diri adalah anggapan yang tertanam di dalam fikiran bawah sadar seseorang tentang dirinya sendiri. Citra diri bisa tertanam dalam fikiran bawah sadar oleh pengaruh orang lain, pengaruh lingkungan, pengalaman masa lalu atau sengaja ditanamkan oleh fikiran sadar. Citra diri ada yang bersifat positif dan membangun , adapula yang bersifat negatif dan merusak.

Citra diri positip akan membawa seseorang pada kehidupan sukses dan bahagia dunia akhirat, sebaliknya citra diri negatif akan menghancurkan kehidupan seseorang dan membawanya pada kesengsaraan hidup didunia dan akhirat.

Citra diri memegang peranan penting dalam kehidupan seseorang, antara lain
  • Citra diri merupakan blueprint kehidupan seseorang, ia akan menjalani kehidupannya sesuai gambaran mental yang ada dalam citra dirinya
  • Gambaran mental pada fikiran bawah sadar seseorang cenderung menjelma kealam nyata
  • Kiprah seseorang dibatasi oleh citra dirinya, ia tidak akan pernah melampaui batasan batasan yang tergambar dalam fikiran bawah sadarnya
  • Citra diri negatif membawa seseorang pada kehancuran
  • Citra diri positip membawa seseoran pada kemenangan dan keberhasilan
  • Citra diri negatif menarik unsur negatif kedalam kehidupan seseorang
  • Citra diri positif menarik unsur positif kedalam kehidupan seseorang
(bersambung....) 
Sumber: http://www.facebook.com/pages/-SAHABAT-CAHAYA
 
TERIMAKASIH ATAS KUNJUNGANNYA. Thanks you for visiting!
Share |